Wakapolda Aceh Hadiri Isra Mikraj di Mesjid Raya Baiturrahman

Kehadiran Wakapolda Aceh menegaskan komitmen Polri mendukung kegiatan keagamaan dan mempererat hubungan dengan masyarakat Aceh.

 

 

Banda Aceh — Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Aceh Brigjen Pol. Ari Wahyu Widodo menghadiri peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW yang digelar di Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh, Kamis (15/1/2026). Kehadiran Wakapolda Aceh tersebut menjadi wujud dukungan Polri terhadap kegiatan keagamaan sekaligus upaya mempererat hubungan dengan masyarakat Aceh yang dikenal menjunjung tinggi nilai-nilai religius.

Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW ini dimaknai sebagai momentum refleksi untuk meneladani akhlak dan kepemimpinan Rasulullah SAW, khususnya dalam meneguhkan keimanan, keikhlasan, serta tanggung jawab moral dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara.

Kepala Bidang Humas Polda Aceh Kombes Pol. Joko Krisdiyanto mengatakan, nilai-nilai spiritual yang terkandung dalam peristiwa Isra Mikraj diharapkan dapat menjadi pedoman bagi seluruh elemen masyarakat, termasuk aparat kepolisian, dalam meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT.

“Melalui peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW ini, diharapkan semakin memperkuat keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT, sekaligus menumbuhkan semangat pengabdian yang tulus dalam menjalankan amanah,” ujar Joko Krisdiyanto.

Ia menambahkan, kehadiran Wakapolda Aceh dalam peringatan Isra Mikraj tersebut juga merupakan bagian dari upaya Polri untuk membangun kedekatan emosional dan memperkuat sinergi dengan masyarakat, sejalan dengan semangat pelayanan yang humanis dan berlandaskan nilai-nilai keagamaan.

Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW di Masjid Raya Baiturrahman berlangsung khidmat dan diikuti oleh jamaah dari berbagai lapisan masyarakat. Sejumlah tokoh agama, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta pejabat instansi terkait turut hadir dalam kegiatan tersebut, yang ditutup dengan doa bersama untuk keselamatan dan kedamaian Aceh.

BACA JUGA  Gen Z Bosan Smartphone, Feature Phone Jadi Pilihan Baru

Posting Terkait

JANGAN LEWATKAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *