Manchester United dan Real Sociedad akan digelar pada Jumat, 14 Maret 2025, pukul 03:00 WIB di Old Trafford, Manchester. Laga ini bisa disaksikan melalui siaran langsung di beIN Sports 1 dan live streaming di Vidio.
Jakarta – Link Live Streaming Manchester United vs Real Sociedad di Liga Europa 2024/2025. dalam Pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2024/2025 antara Manchester United dan Real Sociedad akan digelar pada Jumat, 14 Maret 2025, pukul 03:00 WIB di Old Trafford, Manchester. Laga ini bisa disaksikan melalui siaran langsung di beIN Sports 1 dan live streaming di Vidio.
Leg pertama di markas Real Sociedad berakhir imbang 1-1, yang membuat agregat sementara seimbang. Pertandingan di Old Trafford diprediksi akan berjalan ketat karena kedua tim memiliki peluang yang sama untuk melaju ke perempat final, seperti dilansir Bola.net, Jum’at (14/3/2025).
Manchester United datang dengan catatan yang kurang meyakinkan, hanya meraih satu kemenangan, empat hasil imbang, dan dua kekalahan dalam enam laga terakhir di semua kompetisi. Meski demikian, mereka tetap tak terkalahkan di kandang dalam Liga Europa musim ini, dengan satu hasil imbang dan tiga kemenangan.
Di sisi lain, Real Sociedad mengalami kesulitan di laga tandang, gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir (S1 K3). Mereka juga menelan dua kekalahan dalam lima laga tandang di Liga Europa musim ini, yakni melawan Viktoria Plzen (1-2) dan Lazio (1-3), yang menunjukkan kerentanannya saat bermain di luar kandang.
Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming:
- Manchester United vs Real Sociedad
Old Trafford, Manchester
Jumat, 14 Maret 2025, 03:00 WIB
Siaran langsung: beIN Sports 1
Live streaming: Vidio - Link streaming: Klik Tautan ini
PERHATIAN: Live streaming Konten olahraga di Vidio dapat diakses melalui langganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Paket Platinum tersedia mulai dari Rp39.000 per bulan, sementara paket Diamond mulai dari Rp59.000 per bulan. Harga dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan yang berlaku di luar kontrol redaksi Pojokmerdeka.net.
Pertandingan Selanjutnya
Perkiraan Susunan Pemain:
- Manchester United (3-4-3):
Onana; De Ligt, Lindelof, Mazraoui; Dalot, Fernandes, Casemiro, Dorgu; Garnacho, Hojlund, Zirkzee.
Pelatih: Ruben Amorim. - Real Sociedad (4-3-3):
Remiro; Elustondo, Zubeldia, Aguerd, Munoz; Turrientes, Zubimendi, Mendez; Kubo, Oyarzabal, Barrenetxea.
Pelatih: Imanol Alguacil.
Hasil Leg Pertama 16 Besar Liga Europa (Jumat, 7 Maret 2025):
- AZ Alkmaar 1-0 Tottenham
- FCSB 1-3 Lyon
- Fenerbahce 1-3 Rangers
- Real Sociedad 1-1 Manchester United
- Ajax Amsterdam 1-2 Eintracht Frankfurt
- AS Roma 2-1 Athletic Bilbao
- Bodo/Glimt 3-0 Olympiakos
- Viktoria Plzen 1-2 Lazio
Jadwal Leg Kedua 16 Besar Liga Europa (Jumat, 14 Maret 2025):
- 00:45 WIB – Athletic Bilbao vs AS Roma (MOJI, beIN Sports 3, Vidio)
- 00:45 WIB – Eintracht Frankfurt vs Ajax Amsterdam (beIN Sports 1, Vidio)
- 00:45 WIB – Lazio vs Viktoria Plzen (Vidio)
- 00:45 WIB – Olympiakos vs Bodo/Glimt (Vidio)
- 03:00 WIB – Lyon vs FCSB (Vidio)
- 03:00 WIB – Manchester United vs Real Sociedad (beIN Sports 3, Vidio)
- 03:00 WIB – Rangers vs Fenerbahce (Vidio)
- 03:00 WIB – Tottenham vs AZ Alkmaar (MOJI, beIN Sports 1, Vidio)
Bagan Fase Gugur Liga Europa

Komentar